Workshop di Terminal Budaya Nasional ke 18 di SMA Hidayatus Salam Gresik Datangkan Tokoh Penting Jatim

 

Saat Workshop di Terminal Budaya Berlangsung/Panitia 

BUMING - Workshop di Terminal Budaya Nasional ke 18 di SMA Hidayatus Salam Gresik datangkan tokoh penting Jawa Timur (Jatim). Selain itu, dalam kegiatan itu terdapat berbagai lomba menarik. Diketahui berbagai lomba ini terlaksana di Sanggar Teater Ndrinding yang berlokasi di Sekolah Menengah Atas (SMA) Hidayatus Salam Desa Lowayu, Kecamatan Dukun, Kabupaten Gresik, Jawa Timur (Jatim). 

Salah satu guru SMA Hidayatus Salam Zuhdi mengatakan, bahwa tema dalam kegiatan tersebut adalah "Melukis Senja Bersahabat dengan Etika". 

Tidak hanya itu, kegiatan tersebut juga melibatkan berbagai pihak. Apalagi dalam kegiatan tersebut terdapat berbagai lomba menarik yang berkenaan dengan seni. Sementara kegiatan berlangsung khidmad dari 29 Februari sampai dengan 3 Maret 2024.

"Berkenaan dengan Lomba, ada lomba mewarnai tingkat TK/RA se Indonesia yakni terdapat ratusan peserta, lomba Kaligrafi SD/MI puluhan peserta, cipta puisi puluhan peserta, baca puisi SMP/MTs ada puluhan peserta, lomba Musikalisasi Puisi tingkat SMA/SMK. Semua lomba ini tergabung dalam Terminal Budaya Nasional ke 18 di SMA Hidayatus Salam Gresik," ujar Zuhdi menjelaskan, Sabtu, 2 Maret 2024. 

Selain lomba, lanjut Zuhdi menguraikan, dalam Terminal Budaya Nasional ke 18 di SMA Hidayatus Salam Gresik ini ada workshop teater dan tari tingkat yang pesertanya dari umum, "Untuk kegiatan ini pesertanya ratusan."

Terkait workshop ini, pihaknya mendatangkan tokoh penting yakni dari Komite Teater Dewan Kesenian Jatim (Mahendra Cipta/Éêng), Seniman Tari Jatim (Tri Broto) Legend Pertunjukan (Mbah Tohir Jokasmo), dan Budayawan Gresik (Gus Roin).

Dalam kesempatannya ini Zuhdi berharap, "Kedepan acara terminal budaya ini mampu menjadi tumbuh kembangnya kebudayaan dan kesenian di daerah Gresik khususnya, Indonesia umumnya." paparnya.


Red

DONASI VIA PAYPAL Bantu berikan donasi jika artikelnya dirasa bermanfaat. Donasi Anda membantu Admin untuk lebih giat lagi dalam membagikan template blog yang berkualitas. Terima kasih.
Postingan Lebih Baru Postingan Lebih Baru Postingan Lama Postingan Lama

Postingan lainnya

Komentar

Posting Komentar